Rabu, 16 Mei 2012

Bertemu dengan Banyak Orang

SEMAKIN BANYAK KITA BERTEMU DENGAN BANYAK ORANG DARI BERBAGAI LATAR BELAKANG, MAKIN DALAM KITA MEMAKNAI HIDUP..

SEMAKIN BANYAK KITA KENAL DENGAN BANYAK ORANG DARI BERBAGAI LATAR BELAKANG, MAKIN DALAM KITA MEMAHAMI HIDUP DAN KEHIDUPAN..

AKAN BANYAK SYUKUR KITA PANJATKAN KARENA BEGITU BANYAK SESUNGGUHNYA YANG TELAH ALLAH BERIKAN KEPADA KITA SELAMA INI..

MEMBANDINGKAN HIDUP KITA DENGAN YANG TAK LEBIH BERUNTUNG,
 AKAN MEMBANGKITKAN SEMANGAT UNTUK MENGISI HIDUP DENGAN HAL-HAL YANG LEBIH BERARTI..

SEBAB TERKADANG ADA BEGITU BANYAK ORANG YANG KITA KENAL, YANG DENGAN BERTEMU, AKAN BISA KITA BACA, BETAPA SESUNGGUHNYA DERITA YANG MENDERANYA..
MUNGKIN DI SAAT KITA MASIH MEMILIKI PERSEDIAAN MAKANAN UNTUK BEBERAPA PEKAN KE DEPAN,ORANG YANG SEJATINYA DEKAT DENGAN KITA ITU, BAHKAN TAK MEMILIKI MAKANAN UNTUK HARI INI,,

BERTEMUNYA MEREKA DENGAN KITA, PASTILAH BUKAN KARENA KEBETULAN SEMATA..TAPI PASTI ADA 'KEKUATAN' YANG SEDANG BEKERJA..YANG SAAT ITU SEDANG MENGAJAK KITA MENGETUK HATI KITA UNTUK TIDAK BERLAMA-LAMA BERADA DALAM KETIDAKMANFAATAN..
SETEGUK AIR ATAU SEJUMPUT MAKANAN YANG BISA KITA BAGI, AKAN BISA MENYAMBUNG KEHIDUPANNYA PALING TIDAK UNTUK SATU HARI..

BERTEMUNYA KITA DENGAN MEREKA, PASTILAH SEBAGAI AJANG "UJIAN" SESUNGGUHNYA UNTUK "KESERAKAHAN" KITA..
AKANKAH HEGEMONI KETIDAKPEDULIAN ITU AKAN MENGIKAT JIWA KITA SELAMANYA..
ATAU PALING TIDAK, MAUKAH KITA BERBAGI JALAN REZEKI DENGAN ORANG-ORANG YANG BERADA DI LINGKARAN HIDUP KITA ITU..?

BERTEMUNYA KITA DENGAN ORANG LAIN MENJADI PERANTARA REZEKI "KESEMPATAN UNTUK MENANGGUK PAHALA"..

PALING KECIL, KITA BISA MEMBERIKAN DO'A
ATAU MEMBERI MOTIVASI DAN MEMBERI JALA UNTUK MEREKA MENDAPAT REZEKI ITU..

MAKA KETIKA KESEMPATAN BERTEMU DENGAN BANYAK ORANG DARI BANYAK LATAR BELAKANG AKAN MEMBERIKAN KITA BEGITU BANYAK KESEMPATAN KEBAIKAN, LALU MENGAPAKAH KITA MASIH HARUS MEMBATASI DIRI KITA UNTUK HANYA BERTEMU DENGAN ORANG-ORANG DARI LATAR BELAKANG YANG SAMA DENGAN KITA...? 


 ________________________________________________
"para pejuang bukanlah 'katak dalam tempurung' yang menganggap dunia luas, sementara dunia sejati adalah saat tempurung itu dibuka..maka perjuangan sesungguhnya akan memakan energi besar yang pernah boleh berkurang".

3 komentar:

  1. setuju banget mb, semakin banyak kita bersosialisasi dengan orang2 makin kaya makna kehidupan kita. benar-benar postingan yang menginspirasi.

    BalasHapus
  2. Subhanallah, memperluas pergaulan untuk memperluas kesempatan berbuat baik...
    terima kasih inspirasinyo mbak.. ^_^

    BalasHapus
  3. Berselancar di Dunia Maya, bertemu dengan blog ini ^^

    Hmmm, aku mau jadi pejuang itu Mbak, melanglang buana bertemu banyak orang tak hanya sibuk mengurusi tempurung :)

    Terima kasih pengingatnya Mbak ...

    Happy blogging!!!

    BalasHapus